Binjai

HEADLINE NEWS

POLRES BELAWAN GELAR UPACARA HARI KESAKTIAN PANCASILA DAN KENAIKAN PANGKAT






Deteksinusantara. id /

Bertempat di Mapolres jalan Pelabuhan Raya Belawan, Kecamatan Medan Belawan  Provinsi Sumatera Utara telah dilaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2019 dan sekaligus pelantikan kenaikan pangkat Polri dan ASN, Selasa (1/10/2019) sekira pukul 08.00 wib.


Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kepolisian Resor Pelabuhan Belawan AKBP H. Ikhwan Lubis SH. bertindak sebagai inspektur upacara dan sebagai komandan upacara Iptu Arjunsyah Hariono.


Hadir dalam upacara tersebut yakni Wakapolres Pelabuhan Belawan Kompol Taryono Raharja, SH SIK, Kabag Ops Kompol H.Erinal, Kabag Sumda Kompol DR. Sri Pinem, SH M.Kn, Kabag Ren Kompol Ilham Aceh, Kasat Binmas Kompol H.Justar Purba,SH, Kasat Res Narkoba AKP Sukarman,SH, Kasat Reskrim AKP Jerico Lavian Chandra,SH SIK, Kasat Lantas AKP M.H Sitorus, SH, Kasat Intelkam Iptu SBI Manullang,Kasi Provost Ipda Yos Yosapat.


Pantauan awak media tampak turut hadir Kapolsek jajaran yakni Kapolsek Medan Labuhan AKP Edy Safari Sagiman SH diwakili oleh Waka Polsek Medan Labuhan AKP Ponijo, SIP, Kapolsek Belawan Kompol Safaruddin Tama Siregar,SH, Kapolsek Hamparan Perak Kompol Azaruddin, SH, para Kanit, para Panit, ASN dan personil Polres Pelabuhan Belawan.


Rangkaian kegiatan diawali dengan laporan komandan upacara kepada inspektur upacara dan dilanjut dengan laporan dua orang perwira pertama dan satu orang ASN yang mendapat anugrah kenaikan pangkat setingkat dari Ajun Komisaris Polisi menjadi Komisaris Polisi.


Selanjutnya kegiatan berikutnya pembacaan butir – butir Pancasila dan dilanjut dengan pembacaan do’a yang dipandu oleh Aiptu Khairil Amri.


AKBP H. Ikhwan Lubisr SH. MH dalam sambutannya menyampaikan Pancasila merupakan idiologi bangsa dan negara Indonesia. Yang terpenting apalagi di zaman globalisasi sehingga perlu dilestarikan, karena didalamnya terdapat nilai – nilai keperibadian bangsa yang baik cinta negara Republik Indonesia merupakan rasa memiliki pada negara, serta turut menjaga kekayaan yang dimiliki Indonesia. Hal tersebut terdapat dalam Pancasila,”


Lebih lanjut AKBP H. Ikhwan Lubis SH. MH menyampaikan “bahwa kenaikan pangkat pengabdian merupakan wujud penghargaan pimpinan Polri kepada anggota yang berprestasi yang selama ini mengabdikan diri pada institusi Polri,” tandas Ikhwan Lubis.


Ditambahkannya “Selamat bagi Personil atas anugerah kenaikan pangkat semoga dapat bekerja sesuai dengan tupoksinya dan selalu semangat dalam bekerja dan jadilah insan Polri yang Promoter. Semoga Tuhan selalu memberikan kesuksesan dan keberhasilan dan terima kasih atas kinerja selama ini terutama di Polres Pelabuhan Belawan” ungkapnya.


Usai pelaksanaan upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan siram bunga rampai atau bunga setaman kepada dua perwira yang mendapat kenaikan pangkat setingkat yakni AKP H.Justar Purba, SH dan AKP H.Mursalin Batu Bara yang mendapat kenaikan pangkat menjadi Komisaris Polisi. Satu personil dari pangkat Inspetur Dua menjadi Inspektur Satu yakni atas nama Deni Lubis. ASN yang mendapat kenaikan pangkat setingkat dari Pemda menjadi Pemda Tingkat Satu yakni atas nama Dewi Sartika.


Rangkaian siraman diawali oleh Kapolres Pelabuhan Belawan dan dilanjut oleh Waka Polres Pelabuhan Belawan dan diteruskan oleh para penjabat utama (Pju), selanjutnya siraman kembang dilakukan oleh para Kapolsek jajaran dan Kanit, Panit serta seluruh personil Polres Pelabuhan Belawan peserta upacara.


Terakhir seluruh rangkaian kegiatan upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila dan Korp Raport selesai dilaksanakan tempat pada pukul 11.OO Wib dengan ditandai Kapolres Pelabuhan Belawan dengan diikuti seluruh Pju Polres Pelabuhan Belawan meninggalkan tempat uparacara.(red)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *