Binjai

HEADLINE NEWS

Polsek Percut Sei Tuan Paparkan Dua Kasus Sekaligus Terjadi Selama Sepekan









Medan– DNO -    Kepolisian Sektor (Polsek) Percut Sei Tuan memaparkan dua kasus yang terjadi selama sepekan (seminggu) di wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan, Senin (22/10/2018) sekitar Pukul 13.15 WIB.


Kasus pertama yang dipaparkan yakni terkait bentrokan antar Organisasi Kepemudaan (OKP) yang terjadi di Jalan Haji Anif, atas kejadian tersebut masyarakat melaporkan kepada Polsek Percut Sei Tuan, bahwa telah terjadi bentrokan antar OKP.



Petugas kepolisian pun langsung menuju ke lokasi dan mengamankan tiga orang yang membawa senjata tajam (sajam) yakni, sebilah parang, sangkur, dan satu tas berisi anak panah.


Ketiga pelaku yang berinisial NZ, BD dan ST merupakan warga Jalan Jati Rejo Dusun Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Medan.


Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Faidil Zikri mengatakan, ketiga pelaku melanggar pasal undang-undang darurat No 12 Tahun 1951 dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.


“Kita telah mengamankan para pelaku dari OKP yang terlibat bentrok dan meresahkan masyarakat, dan saat ini sedang dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” Kata  Kapolsek.


Selanjutnya Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Faidil Zikri didampingi Kanit Reskrim Iptu MK Daulay memaparkan kasus pencurian dan kekerasan yang terjadi pada hari Minggu (21/10/2018) lalu, dengan korban bernama Jessika warga Jalan Sambas, Kecamatan Medan Kota.


Dari kejadian tersebut Polisi berhasil mengamankan dua orang tersangka berinisial RA dan HD. Kedua tersangka kritis setelah menabrak tiang listrik dan dilarikan kerumah sakit Pirngadi Medan, tersangka RA mengalami patah tulang sedangkan temannya HD meninggal dunia.(Red)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *