Binjai

HEADLINE NEWS

Silaturahmi Wartawan Media Center Merah Putih ke Kantor Desa Medan Estate Kec. Percut Sei Tuan


MEDAN- DeteksiNusantara.Com. Adanya kunjungan dan sekaligus Silaturahmi Wartawan Merah Putih (Kelompok Tawar Merah Putih) ke Kantor Kepala Desa  Medan Estate di Jalan Kolam No. 12 Desa Medan Estate Kecamatan Percut Sei Tuan Kab. Deli Serdang, Jumat (30/08/2024) siang guna menjalin kemitraan.

"Wartawan Merah Putih menjalin silaturahmi sembari memperkenalkan Anggota jurnalis yang tergabung di Media Center Merah Putih kepada Asdat Lubis sebagai  Kades Medan Estate. Kegiatan ini merupakan program Kelompok Tawar Merah Putih bermitra kepada Aparatur Pemerintahan di Kab. Deli Serdang khususnya Kec.Percut Sei Tuan.

Turut hadir didalam Kantor Desa Medan Estate Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Kasi Pemerintahan Desa Medan Estate. Perbincangan Kades dengan rekan rekan wartawan membahas tentang pembangunan dan letak tataruang di Desa Medan Estate. Segala letak tataruang pembangunan gedung di Desa Medan Estate diketahui oleh Kades Medan Estate. Jika ada perubahan letak tata ruang pembangunan gedung, maka Pemkab Deli Serdang akan memberikan informasi kepada Kades Medan Estate sebagai aparatur pemerintah dan perpanjangan tangan Pemkab. Deli Serdang.

"Jika ada perubahan letak tataruang di Desa Medan Estate, maka Pemkab Deli Serdang akan memanggil saya dan memberitahukan informasi tersebut", jelas Asdat Lubis.

Silaturrahmi seperti ini selalu dilakukan Wartawan yang tergabung di dalam Media Center Merah Putih  ke Aparatur pemerintahan di Kabupaten Deli Serdang hingga ke Aparatur Desa guna menjalin kerjasama yang baik dalam mensejahterakan masyarakat dan mengawasi pembangunan sehingga letak tataruang di Kabupaten Deli Serdang dapat berjalan dengan baik.(IH)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *