MEDAN - DNO - Petugas Polsek Percut Seituan berhasil mengamankan 5 unit mesin jackpot TK Rejeki 89 dari Pasar 7 Tembung saat melaksanakan Grebek Kampung Narkoba (GKN). Selain itu, petugas juga mengamankan alat hisap sabu, Selasa (27/11/2018).
Penggrebekan dilaksanakan di 2 lokasi berbeda yaitu di Kampung Bombay, Medan Tembung dan di eks-sekolah Dinul Islam Jalan Letda Sujono, Medan Tembung dan Jalan Perintis Gg. Lingga Ujung, Percut Seituan.
Penggrebekan dimulai dari Eks Sekolah Dinul Islam Jalan Letda Sujono Kampung Bombay. Dari lokasi ditemukan alat penghisab sabu, plastik tempat bungkus sabu dan mancis. Kemudian dari Jalan Perintis Gg. Lingga pasar 7 Tembung, petugas mengamankan 5 unit mesin jackpot TK Rejeki 89.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Percut Seituan, Kompol Faidil Zikri membenarkan adanya penggrebekan tersebut.
"Dari lokasi kita amankan 5 unit mesin jackpot, 2 buah alat hisap sabu dan plastik kecil bekas pembungkus sabu," jelasnya. (Red)
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »